Menu

Saturday, June 28, 2014

Ayam Betutu Makanan Khas Bali

Ayam Betutu adalah makanan tradisional khas dari Bali yang terbuat dari ayam yang berisi bumbu kemudian di panggang. Rempah-rempah umum yang digunakan dalam pembuatan Ayam Betutu adalah jahe, bawang merah, bawang putih, daun singkong, kunyit, daun salam dan cabai. Seluruh rempah-rempah tersebut di campur dan di masukkan ke dalam ayam yang dibungkus dengan daun pisang. Dibutuhkan waktu kira-kira 2 sampai 3 jam untuk memanggang ayam agar mendapatkan cita rasa yang sesuai. 

Jika ingin Ayam Betutu dengan rasa yang lebih pedas, dapat ditambahkan dengan Sambal Matah. Sambal Matah adalah sambal khas dari Bali yang terbuat dari bawang merah mentah dicampurkan dengan cabai dan minyak kelapa. Ayam Betutu adalah hidangan yang sering di hidankan pada saat diadakan upacara keagamaan atau adat dan acara keluarga di Bali. Namun, Ayam Betutu dapat ditemukan di berbagai restoran maupun rumah makan yang ada di Bali. Masakan tradisional ini tidak hanya di sukai penduduk lokal, banyak wisatawan dalam negri maupun luar negri sangat menikmati hidangan khas Bali ini. Ayam betutu tidak tahan di simpan lama, maka dari itu sebaiknya Ayam Betutu di konsumsi secepatnya setelah di beli.


Gambar Lainnya:



          Sambal Matah khas Bali


No comments:

Post a Comment