Desa Petang terletak di Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Desa ini
berada di ketinggian 800 meter dari atas permukaan laut. Kurang lebih 32
kilometer sebelah utara kota Denpasar dan kira-kira 70 menit perjalanan
bila menggunakan kendaraan bermotor dari Bandara Ngurah Rai Bali.
Desa Petang merupakan salah satu desa yang dijadikan tujuan wisata di
Bali. Desa ini menawarkan suasana pedesaan yang masih asri dengan
kehidupan masyarakat Bali yang masih bernuansa alami. Dengan tanaman
hortikulturanya yang meliputi berbagai sayur mayur dan buah-buahan,
sawah berundag-undag dengan aliran sungai Ayung yang berliku membuat
desa ini pantas disebut desa wisata karena keindahan alamnya. Sungai Ayung sendiri merupakan salah satu sungai yang digunakan sebagai
tempat olahraga arung jeram di Bali. Melakukan arung jeram di sungai
Ayung sangatlah menantang, dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi
dimulai dari pertemuan dua aliran sungai Campuhan dengan air terjun
didekatnya membuat suasana start menjadi lebih penuh tantangan bagi
wisatawan yang bermain arung jeram.
Di sepanjang sungai inipun terdapat beberapa air terjun, ngarai sungai
yang sekitar 300 meter juga akan memberi keunikan tersendiri dimana
ribuan kelelawar berterbangan mencari makan disekitarnya, burung-burung
langka lainnya, begitu juga monyet abu-abu dan hitam, kadangkala muncul
dari semak belukar. Mengikuti kegiatan arung jeram dari sini berarti
menjelajahi jauh ke dalam keindahan alam pedesaan. Sebagian besar Penduduk Desa Petang ini bermata pencaharian sebagai
petani, namun demikian ada juga yang bermata pencaharian sebagai
pedagang dan pegawai.
Bagi yang ingin menikmati keindahan, ketenangan dan kenyamanan alam
pedesaan di Bali, maka Desa Petang ini sangat layak di kunjungi.
GAMBAR SELENGKAPNYA
No comments:
Post a Comment