Menu

Wednesday, August 13, 2014

Desa Wisata Kertalangu



Pulau Bali yang dikenal sebagai Pulau Seribu Pura memang dikenal mempunyai objek wisata yang menarik. Salah satu dari sekian objek wisata tersebut adalah Desa Wisata Kertalangu. Desa wisata ini terletak di kawasan Denpasar Timur tepatnya di jalan By Pass Ngurah Rai, Kesiman. Dari bandara Internasional Ngurah Rai diperlukan waktu sekitar 45 menit perjalanan.


Kawasan wisata yang berada di area dengan luas 80 hektar dan dibangun atas pemikiran Suardhana Linggih pada tahun 2005, seorang penduduk asli yang ingin berpartisipasi memajukan pariwisata Bali dengan konsep desa pertama di Bali yang didedikasikan sebagai wadah perdamaian, kebudayaan dan wawasan lingkungan hidup hijau ini terdiri dari bangunan yang dikelilingi oleh sawah dan kebun yang sangat hijau dan alami. Banyak pengunjung yang datang ke desa wisata ini untuk menikmati indahnya pemandangan dengan udara yang sejuk bersama teman atau keluarganya. Bahkan di tempat ini terdapat Tugu Perdamaian Dunia yang dikelilingi oleh patung tokoh-tokoh dunia. 

Selain pemandangan yang indah, kawasan wisata Kertalangu juga memiliki banyak fasilitas yang mendukung aktivitas pengunjung ketika mengunjungi desa wisata ini seperti lintasan jogging, kolam pancing, area berkuda, zona outbond, area wisata kuliner yang menjual makanan khas Bali dan masih banyak lagi fasilitas lainnya. 




   Gambar selengkapnya :

Tugu Perdamaian Dunia

Lintasan Jogging

Area Berkuda




No comments:

Post a Comment